Aplikasi

5 Aplikasi Karaoke Android Terbaik, Bisa Duet Online!

Karaoke merupakan salah satu kegiatan menyenangkan yang bisa melepas penat setelah seharian bekerja. Untuk berkaraoke sekarang ini Anda tidak perlu pergi ke tempat karaoke. Sekarang sudah banyak aplikasi karaoke Android yang bisa digunakan secara gratis.

Bukan cuma itu saja, aplikasi karaoke ini juga memungkinkan Anda berduet secara online dengan pengguna lain. Jadi meskipun karaoke sendiri di rumah, Anda tetap bisa merasakan sensasi karaoke bersama orang lain secara online. Tidak punya kuota? Tidak perlu khawatir, ada jug aplikasi karaoke offline.

Aplikasi Karaoke Android Terbaik

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan rekomendasi aplikasi karaoke Android terbaik. Bagi Anda yang ingin berkaraoke namun malas pergi ke tempat karaoke, silahkan gunakan beberapa aplikasi berikut ini.

1. Smule

Aplikasi pertama yang kami rekomendasikan adalah Smule, tentunya Anda sudah tidak asing dengan aplikasi ini. Smule merupakan aplikasi karaoke yang memiliki banyak fitur menarik. Salah satunya adalah voice enhancer yang bisa membuat suara Anda terdengar lebih bagus seperti rekaman studio.

Baca juga:   Mengembalikan Instagram ke Versi Lama: Panduan Lengkap

Smule menyediakan banyak pilihan lagi dari berbagai genre seperti Rock, Hip-hop, Pop, Blues, Country, dan masih banyak lagi. Lagu yang Anda nyanyikan di aplikasi ini nantinya bisa disimpan dan dibagikan lewat Facebook, Twitter, dan sosial media lain.

2. StarMaker

StarMaker merupakan salah satu aplikasi karaoke Android terbaik yang sudah diunduh oleh lebih dari 100 juta kali di Google Play Store. Aplikasi ini menyediakan jutaan judul lagu yang bisa Anda nyanyikan bersama dengan musik background dan lirik yang bergulir.

Selain itu, Anda juga bisa mengedit rekaman di aplikasi ini dengan pilihan efek suara dan filter video. Beberapa fitur yang ada di StarMaker adalah koreksi Pitch yang bisa membuat suara Anda terdengar seperti penyanyi profesional, Go Live untuk menyiarkan nyanyian Anda, dan masih banyak lagi.

Baca juga:   Cara Membuat Power Point di HP

3. SingPlay

Melakukan karaoke sekarang ini tidak perlu pergi ke tempat hiburan. Sekarang ini sudah ada banyak aplikasi karaoke canggih yang bisa membuat Anda merasakan sensasi bernyanyi di tempat karaoke. Salah satu aplikasi karaoke tersebut adalah SingPlay.

Aplikasi SingPlay ini menyediakan berbagai fitur layaknya karaoke di tempat aslinya. Anda juga tidak perlu repot download lagu yang ingin dinyanyikan. Anda bisa menyanyikan semua lagu yang ada di track list MP3 Hp Anda.

4. Karaoke

Aplikasi karaoke Android terbaik berikutnya adalah Karaoke – Sing Karaoke, Unlimited Song. Aplikasi karaoke ini berfungsi sebagai penghubung dari koleksi video karaoke yang ada di Youtube. Jadi ada ribuan koleksi lagu karaoke terbaik yang ada di Youtube.

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan beberapa efek suara yang bisa meningkatkan kualitas audio layaknya reverb dan echo. Kekurangan dari aplikasi ini adalah harus terhubung ke internet, jika Anda memiliki koneksi yang bagus, aplikasi ini sangat layak untuk dicoba.

Baca juga:   5 Aplikasi Rekam Suara Android Terbaik: Hasil Jernih dan Memuaskan!

5. WeSing

Rekomendasi aplikasi karaoke online yang terakhir adalah WeSing. Aplikasi ini cukup populer dan sudah banyak orang yang memakainya untuk karaoke sendiri di rumah. Sama seperti Smule, di aplikasi ini Anda bisa berduet bersama dengan pengguna WeSing yang lain secara online.

Bukan cuma itu saja, di aplikasi ini Anda juga bisa mengedit dan menyimpan hasil karaoke yang telah Anda buat. Ada juga fitur untuk menambahkan efek-efek yang menarik di hasil rekaman yang telah dibuat.

Nah itulah tadi beberapa aplikasi karaoke Android terbaik yang bisa Anda gunakan di rumah. Aplikasi ini sangat berguna untuk Anda yang suka bernyanyi namun tidak punya waktu untuk pergi ke tempat karaoke.

Related Articles

Back to top button