GadgetTeknologi

4 Cara Lacak HP Xiaomi yang Hilang atau Jatuh, Dijamin Ketemu!

HP Xiaomi Anda hilang atau jatuh tanpa Anda sadari? Tidak perlu panik, karena ada beberapa cara lacak HP Xiaomi yang bisa Anda gunakan. Salah satunya adalah dengan menggunakan akun MI cloud yang terhubung dengan HP Xiaomi Anda yang jatuh atau hilang.

Selain itu, HP Xiaomi ini sebenarnya sudah dilengkapi fitur find devices yang bisa Anda pakai untuk menemukan Smartphone yang hilang. Saat Anda mengaktifkan fitur ini, otomatis Anda bisa mencari HP tersebut dengan mudah.

Cara Lacak HP Xiaomi Lengkap

Nah, pada artikel kali ini kami akan membagikan beberapa cara lacak HP Xiaomi yang bisa Anda gunakan untuk mencari HP Xiaomi yang hilang atau jatuh. Ada beberapa cara yang bisa Anda pakai, silahkan gunakan cara yang paling mudah berikut ini.

Baca juga:   3 Seri Yu Gi Oh Offline Game Power of Chaos, Wajib Dicoba

1. Menggunakan Mi Cloud

Cara pertama yang bisa Anda gunakan untuk mencari HP Xiaomi yang hilang adalah dengan menggunakan akun Mi Cloud. Pastikan akun tersebut sudah terpasang di HP Anda yang hilang sebelumnya. Jika sudah, ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Pastikan fitur “Find Device” atau “Cari Perangkat” diaktifkan.
  • Kemudian login ke akun MI Anda.
  • DI halaman awal situs, silahkan pilih “Find Device”.
  • Setelah itu, di bagian devices silahkan pilih HP Xiaomi Anda yang hilang.
  • Kemudian tap “Locate” dan tunggu hasilnya beberapa saat.
  • Maka akan muncul lokasi terkini dari HP Xiaomi Anda yang jatuh atau hilang.

2. Menggunakan IMEI / No. HP

International Mobile Equipment Identity (IMEI) adalah susunan angka yang terdiri atas 15 digit unik yang dimiliki setiap Smartphone sekarang ini. Setiap Smartphone mempunyai 1 IMEI yang unik dan tidak sama dengan lainnya. Berikut langkah-langkah cara lacak HP Xiaomi dengan IMEI:

  • Cek IMEI HP Anda lewat Panggilan dengan mengetikkan kode *#06#.
  • Setelah itu akan muncul IMEI sesuai dengan jumlah SIM di HP Anda.
  • Anda juga bisa cek IMEI lewat Dus Box HP Xiaomi Anda.
  • Setelah itu, hubungi Call Center Provider seperti Telkomsel dan tanyakan lokasi terakhir HP Anda berdasarkan IMEI tersebut.
  • Operator akan membantu Anda dengan syarat mengurus surat kehilangan di kantor polisi terlebih dahulu.
  • Selain memakai IMEI, Anda juga bisa menggunakan nomor HP yang ada di HP Xiaomi Anda untuk melacaknya dengan cara yang sama.
Baca juga:   Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo

3. Menggunakan Gmail

Cara lain yang bisa Anda gunakan untuk mencari HP Xiaomi yang hilang adalah dengan menggunakan akun Gmail. Untuk memakai cara ini, pastikan akun gmail sudah terhubung di HP Xiaomi Anda yang hilang. Jika sudah, ikuti langkah berikut:

  • Buka browser di HP atau Laptop Anda, bisa pakai Chrome atau browser lain.
  • Setelah itu buka situs Google temukan perangkat saya.
  • Setelah itu, masuk memakai akun Google yang Anda pakai di HP Xiaomi yang hilang.
  • Pilih HP Xiaomi yang hilang di sebelah kiri layar.
  • Kemudian Google akan mendeteksi secara otomatis lokasi terbaru HP Xiaomi Anda yang hilang.

4. Melacak HP Xiaomi Mati

Bagaimana jika HP Xiaomi yang hilang tadi berada dalam kondisi mati atau tidak hidup? Apakah masih bisa dicari? Anda masih bisa melacak jejak dari HP tersebut saat masih hidup. Berikut cara lacak HP Xiaomi yang mati:

  • Update aplikasi Google Maps ke versi yang terbaru.
  • Login memakai akun Gmail yang sama seperti yang ada di HP Xiaomi Anda yang hilang.
  • Setelah itu tap pada ikon Foto Profil.
  • Pilih menu “Linimasa Anda”.
  • Setelah itu akan muncul lokasi terkini dari akun Google Anda.
Baca juga:   3 Cara Pasang NFC Di HP Non NFC Untuk Pembayaran Virtual

Bagi Anda yang kehilangan Hp tanda disadari, silahkan gunakan beberapa cara diatas untuk melacak Hp Xiaomi Anda.

Related Articles

Back to top button