Ekonomi

Ketahui Sejumlah Mata Kuliah yang Kamu Pelajari di Jurusan Bisnis Internasional

Program studi Bisnis Internasional adalah jurusan yang berfokus untuk mempelajari tantangan-tantangan dalam dunia bisnis internasional. Mahasiswa akan diajarkan tentang etika dan hukum bisnis secara internasional. Pastinya tidak sama dengan etika dan hukum bisnis di Indonesia. Selain itu, juga dilatih untuk mampu berpikir secara global dalam menghasilkan berbagai ide. Nantinya, ide digunakan sebagai solusi menghadapai berbagai permasalahan ekonomi. Lebih lengkapnya berikut mata kuliah yang akan diberikan untuk dipelajari mahasiswa. 

Matematika Bisnis

Merupakan mata kuliah yang mengkaji  tentang dasar-dasar matematika yang dibutuhkan dalam memahami fenomena ekonomi. Mulai dari fungsi, matriks, diferensial, programasi linier, integral hingga keuangan. 

Makro  dan Mikro Ekonomi

Mahasiswa  akan mempelajari ekonomi dalam skala mikro  mulai dari pelaku tindakan ekonomi serta interaksi antar konsumen dan produsen. Bahasannya mencakup prinsip dan kaidah ilmu ekonomi mikro secara verbal, grafis dan matematis.  Prinsip dasar hukum supply demand juga diajarkan. Mahasiswa dituntut memahami keberadaan struktur pasar pada sebuah produk berdasarkan konteks persaingan usaha. 

Sedangkan makro ekonomi mempelajari tentang perdagangan internasional. Mulai dari konsep ekonomi, pengantar makro ekonomi, aktivitas ekonomi secara internasional, kebijakan fiskal dan moneter. Hubungan antar tingkat perubahan harga, suku bunga dan nilai tukar uang pun diajarkan di mata kuliah ini. 

Baca juga:   Tips Mudah Persiapan Dana Kesehatan Selama Pandemi Covid-19

Hukum Bisnis Internasional

Mata kuliah ini membahas pengantar hukum, pengantar hukum bisnis internasional, transaksi bisnis secara internasional, kontrak bisnis secara internasional hingga penyelesaian sengketa internasional. Juga diajarkan materi prinsip apa saja yang dilakukan dalam menyelesaikan sengketa. Model penyelesaian sengketa hingga pelaksanaan putusan. Karakteristik kontrak bisnis internasional serta hukum yang berlaku juga dituntut untuk dipahami mahasiswa. 

Komunikasi Bisnis Internasional

Mata kuliah yang membekali pengetahuan mahasiswa untuk memahami topik utama mulai dari konsep dasar komunikasi, komunikasi dalam bisnis internasional. Termasuk juga berbagai jenis komunikasi, perancangan pesan bisnis. Mahasiswa diajarkan untuk memiliki kemampuan menyusun laporan bisnis dan komunikasi secara tulisan maupun lisan dalam skala internasional. 

Akuntansi dan Perpajakan Internasional

Mengkaji tentang konsep, penerapan dan perhitungan perpajakan akibat adanya transaksi antar negara. Pastinya transaksi ini memberikan penghasilan baik untuk negara sumber ataupun negara domisili pelaku usaha. Mahasiswa dibekali keterampilan untuk menganalisis dan mendiskusikan materi yang berhubungan dengan praktik perpajakan secara internasional. 

Manajemen Logistik

Pokok bahasan pada mata kuliah ini meliputi pengertian dan tujuan manajemen logistik, ruang lingkup, fungsi manajemen logistik dan aktivitas logistik. Mahasiswa dibekali kemampuan untuk memahami dan menjelaskan dasar-dasar pengadaan alat dan perlengkapan serta fungsi-fungsi pengelolaan logistik. Selain itu, juga ada materi Persediaan sebagai pertimbangan penting dalam sistem logistik meliputi kebijakan persediaan, pembelian dan penjadwalan pasokan, sistem penyimpanan dan penanganan bahan. Materi berikutnya meliputi pengertian global logistik dan reserve logistik, definis warehouse, aktivitas dan fungsi warehouse. 

Baca juga:   7 Alasan Kenapa Harus Masuk Jurusan Ekonomi Pembangunan

Manajemen Lintas Budaya

Mahasiswa dibekali pengetahuan tentang pengertian manajemen lintas budaya, definisi tentang kebenaran dan akal sehat. Juga membahas tentang pengkondisian atau pengelompokan budaya, status kepemimpinan dan organisasi meliputi akar kulturasi organisasi, kepemimpinan individual dan kolektif lengkap dengan konsepnya.

Pokok bahasan berikutnya yang dipelajari diantaranya persesuaian pola pikir yang meliputi perundingan serta karakteristik nasional dan perundingan. Horison dan pembentukan tim yang dipengaruhi faktor pendidikan, bahasa dan budaya. Mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam bidang negosiasi bisnis internasional lintas budaya, pemecahan masalah, negosiasi antara budaya. 

Analisis Ekonomi Internasional

Mata kuliah yang memberikan wawasan kepada mahasiswa terkait teori ekonomi klasik dan merkantilis, pengembangan dan penyempurnaan teori klasik. Bukan hanya klasik saja, namun teori modern juga diajarkan untuk digunakan dalam perdagangan internasional. Juga membahas tentang keseimbangan internasional dalam perekonomian terbuka, pasar valuta asing dan neraca pembayaran internasional. 

Tidak cukup itu saja, karena biasanya setelah ujian tengah semester mahasiswa diwajibkan belajar tentang kurs dan penyesuaian, dasar pertukaran internasional. Juga materi yang berhubungan dengan kebijakan ekonomi internasional mulai dari proteksi, quota, tarif dan subsidi. Pembayaran dan perjanjian internasional. 

Manajemen Keuangan Internasional

Mata kuliah yang mempelajari mulai dari definisi manajemen keuangan internasioal itu sendiri. Kemudian, juga disinggung tentang ekspor, impor dan valuta asing. Pengertian perusahaan multinasional lengkap dengan karakteristiknya. Apa saja alasan munculnya perusahaan ini yang dipengaruhi oleh sejumlah latar belakang. 

Baca juga:   Prospek Karier Sebagai Lulusan Ekonomi Pembangunan

Selain itu, juga membahas tentang evolusi perusahaan multinasional, proses ekspansi luar negeri lengkap dengan urutannya. Mahasiswa juga diajarkan materi berkaitan dengan permintaan luar negeri yang tidak stabil, lisensi hingga cabang penjualan. Karakteristik perusahaan multinasional, tujuan operasi luar negeri hingga ekspansi secara horizontal pun dipelajari. 

Statistika Bisnis

Mahasiswa yang mengambil mata kuliah ini dituntut untuk mampu menjelaskan hubungan statistik dan bisnis, pengertian statistika, statistik dan data. Membahas tentang konsep statistik deskriptif, grafik dan aplikasi perhitungan. Statistik parametrik, uji normalitas dan uji t juga akan dipelajari di kelas ini. Statistika pastinya tidak terlepas dari materi instrumen data, perhitungan uji validitas, reliabilitas. 

Bukan hanya statistik parametrik saja, namun non parametrik juga dipelajari. Uji Chi kuadrat, koefisien spearman rank dan koefisien kendal Tau. Mahasiswa dibekali kemampuan agar mampu menerapkan konsep statistik dalam aplikasi bisnis.  Semua materi ini memiliki buku panduan tersendiri untuk memudahkan pemahaman. 

Nah, itulah beberapa mata kuliah yang akan dipelajari diantara banyak mata kuliah lainnya di jurusan Bisnis Internasional. Jadi, materi yang diajarkan masih dalam lingkup bisnis dan ekonomi tetapi cenderung  skala internasional. Oleh karena itu, sangat cocok ditekuni oleh siswa-siswa yang suka belajar tentang ekonomi dan bisnis. 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button